Senin, 18 Januari 2010

Pengembangan Ekstrakurikuler





Pertemuan 13

Pengembangan Ekstrakurikuler

Setiap sekolah memiliki kegiatan ekstrakurikulum. Dapat kita lihat ekstrakurikuler yang ada di sekolah-sekolah seperti Paskibra, Pramuka, OSIS,Cheer Leaders, PMR, Music. Malah sering kali ekstrakuriler tersebut dapat menjadi salah satu cirri sekolah tersebut. Mungkin kita sering berpikir kenapa dalam sekolah dibutuhkan pengembangan ekstrakurikuler?

Pengembangan ekstrakurikuler yang serinhg kita liat di di sekolah-sekolah bukan merupakan kelengkapan sekolah. Pada dasarnya pengembanga ekstrakurikuler berbasis pada minat ( kemampuan awal siswa).

Berbicara mengenai kegiatan ekstrakurikuler berguna untuk meningkatkan kemampuan yang ada di dalam diri diswa, serta membuat kemampuannya itu bertambah bahkan memperdalam bakat/ kemampuan siswa sehingga diharapkan dengan adanya ekstrakurikuler dapat meningkatkan kompetensi siswa.

Dalam Pertemuan ini Pak Amril mengatakan bahwa Dalam pengembangan ekstrakurikuler harus bisa menemukan potensi yang belum tertangkap agar bisa terealisasi. Sehingga dengan adanya ekstrakurikuler ini potensi anak yang belum diketahui dapat direalisasikan secara nyata melalui kegiatan ekstrakurikuler yang dilaksanakan oleh sekolah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar